Penyerang Muda Argentina Paulo Dybala Dibeli Juventus 32 Juta Euro

Oleh: - 4 Juni 2015  |

Instagram

Paulo Dybala
Paulo Dybala (repubblica.it)

Penampilan menawan Paulo Dybala bersama Palermo di liga Italia Serie A musim ini membuat beberapa klub besar tertarik untuk memboyongnya. Dari beberapa klub besar Italia yang meminatinya, Dybala akhirnya memantapkan hatinya untuk berlabuh ke sang juara Serie A musim ini, Juventus.

Lewat pernyataan resminya, klub asal kota Turin itu mengumumkan bahwa telah terjadi kesepakatan antara Juventus dengan Palermo dalam transfer Dybala ini. Berdasar pengumuman tersebut, Dybala akan membela Juventus hingga 5 tahun ke depan, atau sampai tahun 2020 mendatang.

“Juventus Football Club dapat mengumumkan bahwa kesepakatan telah tercapai dengan Palermo untuk jasa-jasa Paulo Dybala, yang telah menandatangani kontrak lima tahun.” demikian tertulis dalam pernyataan resmi Juventus, dikutip dari Antara, Jumat,5 Juni 2015.

Baca juga:

Tak kurang dana sebesar 32 juta euro digelontorkan Juventus untuk memboyong pemain kelahiran 15 November 1993 itu. “Biaya sebesar 32 juta euro, yang dibayarkan selama empat tahun, telah disetujui dengan ekstra potensial senilai delapan juta euro untuk ditambahkan jika target-target terkait penampilan telah tercapai.” lanjut pernyataan tersebut.

Sepanjang musim 2014-2015 Paulo Dybala berhasil membawa klubnya finis di peringkat 11 Serie A. Dybala sendiri berhasil mencetak 13 gol dari total 34 penampilannya. Sebagai seorang penyerang, pria Argentina ini tidak hanya piawai mencetak gol, namun assist dan visi permainannya juga dikenal hebat.

Berita Terkait.

Tinggalkan Balasan